Resep dan Cara Memasak Gudeg Nangka Sederhana Manis dan Gurih Rasanya

cara memasak gudeg nangka
Gudeg nangka & telur. Foto kredit: @dapoersikoko

Gudeg merupakan salah satu kuliner yang cukup ikonik dari daerah Jogjakarta. Masakan yang mempunyai cita rasa manis dan gurih ini terbuat dari sayur nangka yang dimasak dengan santan hingga menghasilkan areh (kuah) yang cukup kental. Cara memasak gudeg nangka ini sebenarnya cukup sederhana, namun dibutuhkan kesabaran dalam memasaknya.

Penggunaan daun jati dalam memasak gudeg nangka ini akan menghasilkan warna cokelat dan aroma yang khas dari gudeg ini. Namun apabila susah untuk mendapatkan daun jati ini, tidak perlu menggunakan juga tidak apa-apa. Gudeg nangka ini juga biasanya disajikan bersama dengan sambal goreng krecek, untuk membuatnya bisa dicek disini.

Read More

Penasaran ingin segera membuatnya sendiri di rumah, simak saja resep dan cara memasak gudeg nangka yang manis dan gurih seperti dibawah ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu yang diperlukan.

Resep Gudeg Nangka & Telur

cara memasak gudeg nangka
Gudeg Nangka, resep oleh: @dapoersikoko

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Gudeg Jogja Komplit

Bahan dan Bumbu Gudeg Nangka

Bahan:

  • 1 kg nangka muda, potong kecil-kecil
  • 10 butir telur rebus, kupas
  • 500 ml air kelapa
  • 750 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 8 lembar daun salam
  • 5 potong lengkuas ukuran 2 cm
  • 150 gr gula merah
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdt kaldu bubuk
  • 2 lembar daun jati muda (bisa ditiadakan)

Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 1 sdm ketumbar bubuk

Baca Juga: Resep Telur Pindang Enak Lezat dan Gampang Banget Bikinnya

Cara Memasak Gudeg Nangka:

  1. Siapkan wajan atau panci yang cukup besar, paling enak apabila menggunakan wajan atau panci anti lengket. Taruh daun jati yang telah diremas-remas didasar panci atau wajan, lalu masukkan telur, dan nangka di atasnya. Tuangi dengan air kelapa dan santan.
  2. Masukkan bumbu halus dan semua sisa bahan kedalam panci, lalu masak hingga mendidih.
  3. Pada saat mulai mengaduk, aduk secara perlahan hingga daun jati terangkat keatas, biarkan beberapa saat sambil terus diaduk.
  4. Biarkan air berkurang separuhnya, baru dibuang daun jatinya. Lanjutkan memasak sambil terus diaduk hingga air agak asat dan nangka menjadi empuk dan berserat. Apabila nangka belum berserat, bisa ditambahkan air lagi, dan masak terus hingga air asat dan nangka empuk.
  5. Matikan api, angkat dan sajikan.

Bagaimana, tidak sulitkan cara memasak gudeg nangka diatas, memang diperlukan sedikit kesabaran dalam memasaknya, namun semuanya akan terbalaskan dengan masakan yang enak, manis, gurih dan tentunya sangat lezat, apalagi disajikan bersama dengan sambal goreng krecek dan nasi putih yang masih hangat.

Demikian informasi resep cara memasak gudeg nangka yang bisa Anda coba di rumah. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat memasak dan menikmati sajian spesial ini bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *