Cara Membuat Gado Gado Lengkap Beserta Bumbu Kacang

cara membuat gado gado
Gado gado. Foto, kredit: @deviirwantari

Cara membuat gado gado lengkap beserta bumbunya. Gado gado merupakan makanan yang terdiri dari beberapa macam sayuran yang telah direbus dan dicampur dengan bumbu kacang yang telah dihaluskan. Biasanya dilengkapi dengan lontong, telur rebus, tahu dan bawang goreng.

Sayuran yang digunakan terdiri dari kentang, kol, tauge, bayam dan lain lain. Cara membuatnya terbilang cukup mudah dan sederhana, Anda cukup merebus sayuran yang akan digunakan lalu diberi bumbu gado gado diatasnya.

Read More

Nah, karena cara membuatnya yang cukup mudah, kalau biasanya Anda membelinya diluaran, tidak ada salahnya sesekali Anda membuatnya sendiri dirumah. Selain bisa menghemat, Anda juga bisa menyesuaikan sendiri sayuran yang akan digunakan sesuai selera.

Seperti apa resepnya, simak cara membuat gado gado berikut ini. Persiapkan bahan dan bumbu yang akan digunakan.

Resep Gado Gado

cara membuat gado gado
Gado gado, resep oleh: @deviirwantari

Bahan Rebus:

  • 100 gram kol rajang tipis
  • 100 gram tauge
  • 100 gram kacang panjang, potong2
  • 1 buah kentang
  • 2 butir telur

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Gurih dan Praktis

Bumbu Gado Gado:

  • 100 gram kacang tanah yg masih ada kulit arinya, goreng
  • 4 sdm fibercreme larutkan dengan air 600 ml
  • 2 sdm air asam jawa pekat
  • 5 siung bawang putih, goreng
  • 5 buah cabai keriting
  • 2 sdm gula merah
  • 1/2 sdt garam
  • 1-2 sdm gula pasir
  • 1 sdm tepung beras larutkan dengan 30 ml air

Pelengkap:

  • Timun, potong iris tipis
  • Selada, iris kasar
  • Tempe goreng, potong
  • Tahu goreng, potong
  • Emping goreng
  • Lontong, potong

Baca Juga: Resep Ketoprak Jakarta Gurih dan Lezat Banget

Cara Membuat Gado Gado:

  1. Rebus semua bahan sayuran rebus dan telur hingga matang, lalu sisihkan.
  2. Bumbu gado gado: goreng kacang tanah, bawang putih dan cabai keriting hingga matang secara terpisah.
  3. Haluskan semua bahan bumbu gado gado yang telah digoreng (kacang tanah, cabai keriting dan bawang putih).
  4. Setelah halus, masak bumbu diwajan lalu tambahkan larutan fibercreme, kecap, gula merah, gula pasir dan garam. Masak hingga meletup-letup, lalu tambahkan tepung beras dan aduk hingga mengental dan mendidih.
  5. Penyajian. Siapkan piring saji, lalu tata sayuran diatasnya, tambahkan telur rebus, tempe, tahu, lontong dan bahan pelengkap lainnya, lalu siram dengan bumbu gado gado diatasnya.
  6. Gado gado siap disajikan.

Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat gado gado ini. Sajikan dengan tambahan sambal. Untuk membuat sambalnya, rebus cabai rawit dan 1 siung bawang putih, lalu haluskan dan tambahkan garam dan kaldu bubuk.

Baca Juga: Resep Kwetiau Goreng Spesial Enak Gurih dan Lezat

Demikian informasi resep dan cara membuat gado gado yang bisa Anda coba di rumah. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat Memasak.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *