Resep Asem Asem Bandeng Praktis Enak dan Lezat

resep asem asem bandeng
Asem Asem Bandeng. Foto kredit: @dapurbamari

Punya stok ikan bandeng? Bingung mau dimasak apa? Coba saja resep asem asem bandeng berikut ini, rasanya yang enak dan lezat dipadu dengan kuah yang segar, menjadikan masakan ini sangat nikmat disajikan untuk makan siang bersama keluarga di rumah.

Ikan bandeng merupakan salah satu bahan masakan yang mempunyai tekstur daging yang lembut, namun memiliki duri yang banyak, sehingga terkadang ada sebagian orang yang enggan untuk mengolah bahan masakan ini. Asem asem bandeng merupakan salah satu menu masakan yang mempunyai kuah yang segar, dipadu dengan daging ikan yang lembut, akan menghasilkan sensasi tersendiri.

Read More

Nah, bagi Anda yang ingin membuatnya sendiri di rumah, simak resep asem asem bandeng berikut ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu yang akan dibutuhkan.

Resep Asem Asem Bandeng

resep asem asem bandeng
Resep asem asem bandeng, oleh: @dapurbamari

Bahan dan Bumbu Asem Asem Bandeng

Bahan:

  • 2 ekor ikan bandeng
  • 2 buah tahu
  • 15 biji cabe rawit utuh
  • 1000 ml air
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt garam

Baca Juga: Resep Gulai Ikan Kakap Enak Sedap dan Gurih

Bumbu Iris:

  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 6 buah belimbing wuluh
  • 5 buah tomat
  • 2 ruas lengkuas
  • 2 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe

Baca Juga: Resep Ikan Kuah Kuning Enak Lezat dan Menyegarkan Menggugah Selera

Cara Membuat Asem Asem Bandeng:

  1. Cuci ikan bandeng hingga bersih, lalu potong-potong sesuai selera dan lumuri dengan perasan air jeruk nipis / lemon. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas hingga bersih.
  2. Potong-potong tahu sesuai selera. Sisihkan.
  3. Iris kasar semua bahan bumbu iris, jangan terlalu tipis.
  4. Rebus air dan tambahkan semua bahan bumbu iris kecuali belimbing wuluh dan tomat. Lalu tambahkan tahu yang telah dipotong serta gula dan garam. Aduk perlahan.
  5. Masukkan bandeng kedalam rebusan, tambahkan juga belimbing wuluh dan tomat. Koreksi rasa.
  6. Apabila sudah pas, masak hingga mendidih dan ikan bandeng matang.
  7. Angkat dan sajikan.

Catatan: Usahakan jangan terlalu sering diaduk, agar ikan bandeng dan tahu tidak mudah hancur, karena teksturnya yang lembut.

Nah, bagaimana cukup mudah sederhanakan bahan, bumbu dan resep asem asem bandeng ini, sehingga untuk memasaknya sendiri dirumah, bukan hal yang sulit untuk dilakukan.

Baca Juga: Resep Kikil Cabe Ijo Praktis Enak dan Lezat

Demikian informasi resep dan cara membuat asem asem bandeng yang bisa kami sampaikan. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat Memasak.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *