Bagi penggemar masakan pedas, resep ayam betutu pedas berikut ini jangan sampai dilewatkan. Dengan bumbu yang meresap dan tekstur dagingnya yang empuk, serta mempunyai cita rasa yang gurih dan tentunya pedas yang nendang, menjadikan masakan ini favorit banyak orang.
Sajian khas Bali ini menggunakan bumbu rempah seperti lengkuas, kencur dan kunyit. Bahan utamanya adalah ayam kampung, namun terkadang juga menggunakan bebek yang mempunyai tekstur daging yang kesat dan liat. Tentu sangat nikmat ketika disajikan dengan sepiring nasi hangat dan sambal matah sebagai pelengkap hidangannya.
Nah, untuk Anda yang penasaran dengan cara membuatnya sajian ini, simak saja resep ayam betutu pedas berikut ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu yang diperlukan, dan ikuti petunjuk membuatnya seperti dibawah ini.
Resep Ayam Betutu Pedas
Baca Juga: Resep Kalio Ayam Kuah Kental Gurih dan Sedap
Bahan dan Bumbu Ayam Betutu Pedas
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung (ayam pejantan jg bisa)
Bumbu Halus :
- 10 butir kemiri
- 2 ruas kencur
- 1 sdt kunyit bubuk
- 1 sdm ketumbar bubumk
- 1 sdt lada halus
- 1 sdm terasi bakar
- 1 ons cabe rawit (optional, sesuaikan tingkat kepedasannya)
- 10 bj cabe keriting
- 1 sdm cabe bubuk
Bumbu Kasar:
- 1 sdt jahe bubuk
- 2 ruas besar lengkuas
- 200 gr bawang merah
- 15 siung bawang putih
- 1 sdt kunyit bubuk
- 6 batang sereh ambil putihnya
- 10 biji cabe keriting
Bumbu Cemplung:
- 5 lbr daun jeruk
- 1/2 ons cabe rawit utuh
- Secukupnya garam, gula, dan kaldu jamur totole
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Saus Tiram Gurih dan Lezat Serta Cepat Cara Membuatnya
Cara Membuat Ayam Betutu Pedas:
- Potong-potong ayam sesuai selera, lalu bersihkan dan lumuri dengan jeruk nipis dan garam, diamkan kurang lebih 20 meni, lalu cuci lagi hingga bersih.
- Haluskan semua bahan bumbu halus, lalu tumis dengan sedikit minyak hingga harum, lalu tambahkan bumbu kasar dan bumbu cemplung. Aduk hingga harum dan bumbu nampak terpisah dengan minyak.
- Masukkan ayam kedalam tumisan, lalu tambahkan sedikit air. Tutup wajan dan ungkep ayam kurang lebih 30-40 menit menggunakan api kecil hingga bumbu benar-benar meresap.
- Koreksi rasa, apabila sudah pas, angkat dan biarkan ada sisa kuah bumbu sedikit, jangan sampai terlalu kering.
Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat ayam betutu pedas khas Bali di atas. Rasanya yang gurih berpadu dengan pedas menjadikan sajian berbahan dasar ayam ini sangat enak dan sedap.
Baca Juga: Resep Botok Telur Asin Enak Gurih Sederhana ala Rumahan
Demikian informasi resep ayam betutu pedas khas Bali yang bisa kami sampaikan. Semoga informasi resep ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat memasak dan menikmati sajian spesial ini bersama keluarga tercinta di rumah. Salam Istimewa.