Resep Fuyunghai ala Resto. Bagi penggemar masakan chinesse food tentu tidak asing lagi dengan makanan berbahan dasar telur dadar yang bernama fuyunghai ini. Makanan ini memang kerap kita ketemui di rumah makan atau restoran Chinesse food.
Berbahan dasar telur yang di dadar dengan tambahan berupa daging, sayur serta seafood dan dengan siraman saus asam manis yang terbuat dari tomat dan kacang polong. Menjadikan masakan sangat enak dan lezat untuk dinikmati bersama keluarga di rumah.
Nah, untuk Anda yang ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, simak saja resep fuyunghai ala resto ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu yang diperlukan dan ikuti petunjuk membuatnya seperti berikut.
Resep Fuyunghai ala Resto
Baca Juga: Resep Sapo Tahu Seafood
Bahan dan Bumbu Fuyunghai
Bahan Adonan Telur :
- 100 gram ayam/ udang (giling). Marinasi dengan kecap asin dan lada (tumis sebentar) bisa juga di ganti dengan crab stick.
- 4 butir telur
- 1 bh wortel kecil
- Segenggam kol iris tipis
- Daun bawang dan seledri secukupnya
- 4 sdm tepung beras, cairkan dengan air sedikit
- Minyak wijen secukupnya
- Garam, penyedap rasa, merica bubuk secukupnya
- 1 sdt baking powder
Bahan untuk Saus :
- Kacang polong
- 1/2 bombay
- 3 sdm saus tomat
- 1 sdm saus sambal
- Bawang putih keprek
- 2 sdm saus tiram,
- Sedikit gula
- Secukupnya garam, merica dan penyedap rasa
- Sedikit minyak goreng
- 2 sdm maizena di larutkan dengan air 300 ml
Baca Juga: Resep Masakan Capcay Enak dan Lezat Serta Gampang dibuat
Cara Membuat Fuyunghai :
- Campur Semua bahan ke dalam Mangkuk
- Bahan-Bahan di atas kira2 untuk 4 bh fuyunghai dengan ukuran kurang lebih 15 cm
- Goreng dengan minyak lebih, supaya bisa crispy dan pastikan minyak sudah panas, tutup supaya bagian atasnya cepat matang dan di balik tidak hancur.
- Kecilkan Api, Goreng hingga matang.
Cara Membuat Saus:
- Bahan untuk Saus : Tumis bawang bombay, bawang putih hingga harum, lalu tambahkan saus tomat dan sambal, saus tiram, garam, penyedap rasa, merica
- Masukan larutan tepung Maizena, masak hingga mengental, koreksi rasa setelah ini, saring untuk angkat bawang putih dan bombay nya, kemudian baru masukan kacang polong, masak hingga saus meletup
- Selamat Mencoba, semoga bermanfaat
Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat fuyunghai ala resto ini. Rasanya yang gurih bercampur asam manis dari sausnya, cocok untuk dijadikan menu makan siang ataupun makan malam bersama keluarga di rumah.
Baca Juga: Resep Lontong Balap Makanan Khas Surabaya Segar dan Gurih Menggugah Selera
Demikian informasi resep fuyunghai ala resto yang bisa kami sampaikan. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat memasak dan menikmati sajian spesial ini bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.