Resep Kolak Pisang Singkong: Manisnya Tradisi Indonesia dalam Sebuah Mangkuk

resep kolak pisang singkong
Kolak pisang dan singkong, foto kredit: @yusrisalaprianti

Kolak pisang singkong sering disajikan panas sebagai hidangan penutup, terutama selama perayaan Ramadan atau perayaan Idul Fitri di Indonesia. Rasanya yang manis dan tekstur lembut dari pisang dan singkong membuatnya menjadi hidangan yang sangat disukai di berbagai kesempatan. Beberapa variasi kolak pisang singkong juga mencakup tambahan seperti biji salak atau potongan nangka untuk menambah variasi rasa.

Proses memasak kolak pisang singkong melibatkan merebus potongan-potongan pisang dan singkong dalam kuah gula kelapa yang telah diberi bumbu seperti daun pandan untuk memberikan aroma harum. Kuah gula kelapa ini memberikan rasa manis pada hidangan, dan daun pandan memberikan aroma khas.

Read More

Dalam postingan kali ini, kami akan membagikan resep untuk membuat kolak pisang Singkong yang nikmat dan memuaskan selera. Ikuti panduannya seperti dibawah ini.

Resep Kolak Pisang Singkong

kolak pisang singkong
Kolak pisang singkong, resep oleh : @inamaniez

Baca Juga: Resep Kolak Pisang Sederhana Menu Takjil Favorit Bulan Ramadhan

Bahan:

  • 1 kg singkong, potong kotak2
  • 9 bh pisang raja, potong2
  • 200 gr nangka, iris2
  • 5 lbr daun pandan, ikat
  • 250 gr gula merah
  • Gula pasir secukupnya
  • 1/2 sdt garam
  • 600 ml santan kental
  • Air secukupnya

Cara Membuatnya:

  1. Rebus singkong bersama daun pandan sampai empuk.
  2. Setelah singkong empuk masukkan pisang dan gula merah.Aduk rata.
  3. Masukkan santan, kemudian tambahkan garam dan gula pasir sesuai selera.Tes rasa.
  4. Masak hingga mendidih sesekali diaduk agar santan tidak pecah. Matikan api dan kolak siap dinikmati.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Kolak Pisang Enak dan Menyegarkan

Bagaimana, cukup mudah dan sederhakan cara membuat kolak pisang dan singkong diatas. Bila Anda tidak suka menggunakan santan, Anda bisa menggunakan fiber creme sebagai pengganti santan, rasanya juga tidak kalah gurihnya.

Resep Kolak Pisang Singkong Fiber Creme

kolak pisang singkong fibercreme
Kolak pisang dan singkong dengan fibercreme, resep oleh: @yusrisalaprianti

Baca Juga: Resep Jenang Grendul Sumsum Legit Manis

Bahan:

  • Pisang raja, potong serong
  • Singkong, kupas, cuci bersih dan potong2 kecil
  • 2 lembar daun pandan, ikat simpul
  • Gula merah
  • 1/2 sdt garam
  • Fiber creme
  • Air secukupnya

Cara Membuatnya:

  1. Didihkan air. Masukkan daun pandan, gula merah dan singkong.
  2. Masak sampai singkong lunak. Tambahkan garam, pisang dan fiber creme. Aduk rata.
  3. Matikan api dan sajikan.

Kolak Pisang Singkong adalah hidangan yang menggugah selera dengan paduan manis dari pisang dan singkong yang direndam dalam kuah gula kelapa yang kaya rasa. Hidangan ini sering ditemui dalam berbagai perayaan dan acara istimewa di Indonesia.

Dengan mengikuti resep ini, Anda dapat dengan mudah menyiapkan hidangan tradisional yang lezat ini di rumah. Selamat mencoba dan nikmati kelezatan kolak pisang dan singkong dalam setiap suapan!

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *