Nasi ayam Semarang adalah hidangan khas dari kota Semarang, yang merupakan ibu kota Provinsi Jawa Tengah di Indonesia. Hidangan ini terdiri dari nasi gurih yang disajikan bersama dengan opor ayam, sambal goreng labu dan telur pindang coklat sebagai pelengkapnya.
Gurihnya nasi yang diolah dengan santan, daun salam dan serai ini disajikan bersama dengan gurih dan pedasnya dari sambal goreng labu, opor ayam dan telur pindang, menjadikan hidangan sungguh enak dan lezat untuk disantap bersama keluarga.
Penasaran ingin membuatnya sendiri di rumah, simak saja resep nasi ayam Semarang berikut ini.
Resep Nasi Ayam Semarang
Baca Juga: Resep Nasi Daun Jeruk Gurih dan Lezat Serta Mudah Cara Membuatnya
Bahan dan Bumbu Nasi Ayam Semarang
Nasi Gurih:
- 750 gr beras
- 1/2 butir kelapa
- 3 lmbr daun salam
- 2 batang serai
- garam
Opor Ayam:
- 1 ekor ayam
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai, simpulkan
- lengkuas
- garam
- gula pasir
- kaldu ayam bubuk
- 500 ml santan kental
- 750 ml santan encer, perasan ke2
- minyak goreng
Bumbu Halus:
- 9 butir bamer
- 7 siung baput
- 5 butir kemiri
- 2 cm jahe, bakar
- 3 cm kunyit
- 3 lmbr daun jeruk
- merica
Baca Juga: Resep Nasi Uduk Magic com Sederhana Enak dan Lezat
Sambal Goreng Labu:
- 500 gr labu siam, potong memanjang
- krecek (opsional)
- 3 siung baput, cincang halus
- 7 buah bamer, iris tipis
- 10 buah cabai merah, rebus sebentar, haluskan
- 2 btr kemiri, haluskan bersama cabai
- 2 lmbr daun salam
- 2 cm lengkuas
- gula pasir
- 500 ml santan sedang
- minyak
Telur Pindang Coklat:
- 10 butir telur rebus
- 1 kantong teh celup
- 100 gr gula merah pekat
- 3 butir bamer, iris tipis
- 2 lmbr daun salam
- 2 cm lengkuas
- Garam
- Air
Baca Juga: Resep Telur Bumbu Kuning: Hidangan Klasik yang Lezat dan Gurih
Cara Membuat Nasi Ayam Semarang:
- Nasi Gurih : Masak santan, daun salam, garam dan juga serai hingga keluar aroma wangi. Masukan beras, masak menggunakan api sedang sambil di aduk-aduk hingga mendidih dan santan terserap habis. Kukus sampai matang.
- Opor : Potong-potong ayam, cuci bersih, sisihkan. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukan ayam, aduk rata, dan masak hingga berubah warna, masukan santan encer, dan tambahkan serai, daun salam, lengkuas, masak hingga ayam empuk.
Bumbui dengan gula, garam dan kaldu ayam bubuk. Masukan santan kental, masak sampai mendidih dan mengental. Angkat , suwir-suwir. - Sambal Goreng Labu : Remas labu siam dengan garam, cuci bersih, tiriskan. Panaskan minyak, dan tumis bamer, baput hingga harum, masukan cabai halus, lengkuas dan daun salam.
Masukan labu siam, aduk hingga layu. Tambahkan santan, krecek, beri gula, garam. Masak hingga matang - Telur Pindang : Rebus semua bumbu, kecuali teh celup, dan pastikan telur terendam air. Saat mendidih, masukan teh celup. Setelah itu, rebus selama kurleb 10 menit, lanjut merendam telur hingga warnanya pekat.
Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat nasi ayam semarang komplit beserta lauk dan sayur pendukungnya.
Nasi Ayam Semarang adalah hidangan yang memukau dengan kuah gurih dan potongan ayam yang empuk. Dengan resep ini, Anda dapat menciptakan hidangan khas Jawa Tengah yang lezat di rumah. Selamat mencoba dan nikmati kelezatan Nasi Ayam Semarang yang kaya rasa dan aroma!