Ingin membuat camilan tapi belum ada ide ingin membuat apa? Coba saja resep risol bihun berikut ini. Camilan yang renyah dengan rasa yang enak dan gurih ini disukai baik oleh anak-anak maupun orang dewasa.
Risol atau yang sering disebut risoles, biasanya sering ada di snack box. Terkadang kita sering beli di penjual jajanan. Namun kali ini lebih baik Anda mencoba membuatnya sendiri di rumah, karena selain caranya yang cukup mudah, membuat sendiri di rumah tentunya kebersihan bahan-bahan yang digunakan juga akan lebih terjaga.
Nah seperti apa cara membuat risol isi bihun ini. Simak saja resep risol bihun berikut ini, persiapkan semua bahan yang dibutuhkan dan ikuti petunjuk membuatnya seperti dibawah ini.
Resep Risol Bihun
Baca Juga: Resep Risoles Mayo Enak Gurih dan Mudah Cara Membuatnya
Bahan Kulit:
- 250 gr tepung terigu
- 2 putih telur
- 1 sdt garam
- 550 ml air
Bahan Isi:
- 2 keping bihun, seduh air panas, tiriskan
- 1 batang wortel, potong korek api
- 2 batang daun bawang
- 1 sdt kaldu jamur
- 1 sdt gula
- 1 sdt garam
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt merica
- Sepotong kecil kunyit
- 1 sdm ebi, rendam air panas
Cara Membuat Risol Bihun:
- Buat bahan kulitnya terlebih dahulu, campur semua bahan kulit, lalu blender atau aduk hingga tercampur rata. Saring dan diamkan adonan kurang lebih 30 menit.
- Sambil menunggu bahan kulit, tumis bumbu halus hingga harum, lalu tambahkan wortel dan aduk hingga berubah warna.
- Tambahkan daun bawang dan bihun kedalam tumisan, aduk lagi hingga rata, dan tambahkan juga sedikit air jika terlalu kering.
- Tambahkan gula, garam dan kaldu jamur. Aduk hingga rata dan masak hingga matang. Angkat dan sisihkan.
- Ambil secukupnya adonan kulit, lalu dadar kulit tipis-tipis. Ulangi hingga semua adonan habis.
- Bentangkan 1 lembar kulit, lalu beri bahan isian, dan gulung seperti amplop. Jika kurang menempel rekatkan pinggirannya dengan putih telur. Ulangi hingga semua bahan habis.
- Panaskan minyak yang cukup banyak, lalu goreng risol hingga matang dan kuning keemasan.
Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat risol bihun diatas. Dengan membuatnya sendiri di rumah, tentu akan lebih menghemat pengeluaran, selain itu kebersihan bahan yang digunakan juga lebih terjaga.
Baca Juga: Resep Malbi Daging Sapi khas Palembang Enak dan Lezat
Demikian informasi resep risol bihun yang bisa Anda coba, semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat memasak dan menikmati hidangan spesial ini bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.